Bringinbendo - Sesuai instruksi KPU Pusat maka pada Kamis (25-01-2024) maka PPS Desa Bringinbendo menyelenggarakan pelantikan KPPS Desa Bringinbendo. Pelantikan ini selain dihadiri jajaran PPS Bringinbendo juga dihadiri jajaran Panwas dan perwakilan PPK Taman. Dalam sambutannya Kepala Desa Bringinbendo berharap kepada seluruh KPPS untuk bekerja dengan penuh semangat, netral sesuai petunjuk teknis dan peraturan yang berlaku.
Dalam kegiatan, 168 anggota KPPS untuk 24 TPS di Desa Bringinbendo dilantik dan diambil sumpah secara resmi oleh Ketua PPS Bringinbendo Bpk Pujianto Try Marsimoro.
Ketua PPS berpesan agar semua anggota KPPS menjaga kesehatannya karena tugas mengawal pemilu kali ini cukup berat. (Yyn)