Selamat Datang di Website Resmi Desa Bringinbendo Kec. Taman Kab. Sidoarjo --- Semoga hari ini anda senantiasa bahagia ---

Artikel

Ruwat Dusun Bagian 2 Bringin Kulon

04 Maret 2024 13:13:32  Operator  162 Kali Dibaca  Berita Desa

Bringinbendo - pekan berganti setelah pada kesempatan pertama serangkaian kegiatan ruwat dusun diadakan di Bringin Wetan. Pada kesempatan kedua ini kegiatan ruwat dusun kembali diadakan di dusun Bringin Kulon. Kegiatan kali ini diadakan tepat di depan balai dusun Bringin Kulon.

Adapun acara ini berjalan selama dua hari yaitu pada tanggal 01-02 Maret 2024. pada hari pertama Jum'at 01 Maret serangkaian acara dimulai dengan khotmil qur'an pada pukul 06.00 WIB, yang kemudian dilanjutkan istighosah dan dilanjut dengan pengajian umum pada malah harinya yang di hadiri oleh KH. Agus Said dari bangilan Tuban.

Pada hari kedua tepat sesudah Dzuhur acara dilanjutkan dengan acara Barikan dan pada malam hari semua serangkaian acara ditutup dengan acara wayang kulit dengan dalang Ki Tanoyo dari Kedamaian Gresik, yang diramaikan juga oleh pelawak Komet dan Widodo dari Bojonegoro.

Dengan segenap persiapan yang matang dari seluruh panitia, serangkaian acara berjalan amat sangat lancar, meskipun sempat terhalang faktor cuaca hujan pada hari pertama, namun pada hari kedua acara berjalan sangat meriah dan penuh hikmat. (fhm)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:233
    Kemarin:99
    Total Pengunjung:14.826
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:10.1.11.47
    Browser:Mozilla 5.0

 Agenda

Belum ada agenda

 Sinergi Program

Sipraja KEC TAMAN Plavon Dukcapil
JDIH LPSE PBB Online
Bumdes MJM

 Peta Desa

 Lokasi Kantor Desa

 Aparatur Desa

Back Next

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial